LABUHANBATU | infoseputarsumut.com – Dalam rangka penyegaran organisasi dan peningkatan kinerja, Kapolres Labuhanbatu AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., memimpin langsung upacara serah terima jabatan (Sertijab) sejumlah pejabat utama dan Kapolsek di jajaran Polres Labuhanbatu, Senin (13/10/2025) pukul 08.00 WIB, bertempat di halaman apel Mapolres Labuhanbatu, Jalan MH. Thamrin No.7 Rantauprapat.
Upacara sertijab berlangsung khidmat dan penuh makna, diikuti oleh jajaran personel Polres Labuhanbatu sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas pengabdian para pejabat lama serta penyambutan pejabat baru yang siap mengemban amanah.
Adapun jabatan yang diserahterimakan meliputi:
- Kabag Ren: AKP Rustam Efendi Pasaribu kepada AKP Miptahuddin, S.E.
- Kasipropam: AKP Riwantho, S.H. kepada IPTU Pandapotan Sirait
- Kapolsek Kualuh Hulu: AKP Nelson Silalahi, S.H., M.H. kepada AKP Citra Yani Br Barus, S.H., M.H.
- Kapolsek Aek Natas: AKP Parlando Napitupulu, S.H. kepada IPTU Sofyan, S.H., M.H.
- Kapolsek Bilah Hilir: AKP Andita Sitepu, S.H., M.H. kepada AKP Armen Faisal
- Kapolsek Panai Tengah: AKP Basyaruddin Siregar, S.E., M.H. kepada AKP Amlan, S.H.
- Kapolsek Panai Hilir: AKP Rustam Efendi Silaban, S.H. kepada IPTU Yuna Hendrawan Gultom, S.H., M.H.
Dalam amanatnya, Kapolres AKBP Choky Sentosa Meliala menegaskan bahwa sertijab merupakan hal yang wajar dalam dinamika organisasi Polri, serta merupakan bentuk komitmen dalam menciptakan sistem kerja yang lebih optimal dan adaptif terhadap tantangan tugas ke depan.
“Serah terima jabatan ini adalah bagian dari penyegaran, pengembangan karier, serta peningkatan kinerja dalam rangka mencapai tujuan organisasi yang lebih baik,” tegas Kapolres.
Ia juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para pejabat lama atas dedikasi dan loyalitas mereka selama bertugas di Polres Labuhanbatu.
“Semoga pengalaman yang didapat selama bertugas di sini menjadi bekal berharga di tempat yang baru. Terima kasih atas pengabdian yang luar biasa,” ucap AKBP Choky penuh penghargaan.
Upacara ditutup dengan sesi ucapan selamat kepada pejabat yang berganti tugas, menandai semangat baru dalam menjalankan amanah serta melanjutkan pengabdian terbaik kepada masyarakat dan institusi.
‘












Leave a Reply